Cara Menonton Netflix dengan Dua Subtitle Bahasa yang Berbeda Untuk Belajar Bahasa Asing
Halo sobat semua, seperti yang kita ketahui saat ini Netflix menjadi raksasa streaming film dan series yang cukup digemari oleh kalangan milenial. Hal tersebut tidak lepas dari banyaknya film-film baru dan keren yang tersedia ditambah pula dengan ramahnya interface atau tampilan Netflix terhadap penggunanya.
Tapi, pernah gk sih kita kepikiran buat lihat film dalam 2 subtitle bahasa yang berbeda? Mungkin buat kamu yang sekarang sedang belajar bahasa asing, menonton film dalam 2 subtitle yang berbeda bisa mempermudah kamu buat memahami setiap kalimat-kalimatnya. Tapi sayangnya masih belum ada fitur menonton dalam 2 subtitle bahasa yang berbeda di Netflix. Oleh karenanya di sini saya akan membagikan cara bagaimana menonton film di Netflix tetapi dengan 2 subtitle bahasa yang berbeda di browser Google Chrome kalian!
Oke, langsung aja, jadi caranya adalah:
1. Download ekstensi browser Language Learning with Netflix.
2. Install ekstensi tersebut di browser Google Chrome kalian.
3. Setelah ekstensi terpasang, kalian akan diarahkan pada halaman "Instructions". Halaman ini berisi instruksi singkat mengenai penggunaan ekstensi Language Learning with Netflix.
4. Jika kalian scroll ke bawah pada halaman Instructions, kalian akan menemukan link "Catalogue". Klik pada link tersebut. Kalian akan dibawa pada halaman Catalogue. Catalogue adalah semacam database yang berisi kumpulan film maupun series yang memiliki subtitle dengan kualitas tinggi.
Kalian bisa mengatur bahasa yang kalian inginkan dan memilih film-film yang tersedia pada katalog. Namun, meski film yang kalian cari tidak ada pada halaman katalog, kalian bisa langsung menontonnya saya di Netflix di Google Chrome kalian. Saya sudah pernah mencobanya, subtitlenya tetap berjalan baik dalam 2 bahasa.
5. Coba kalian buka salah satu film di Netflix. Nanti akan muncul tampilan subtitle seperti di bawah ini
Sayangnya di sini, kedua subtitle masih dalam bahasa yang sama. Oleh sebab itu, kalian klik gambar setting kecil di bagian kanan bawah layar dan atur bahasa substitle dan terjemahan subtitle sesuai dengan bahasa yang kalian inginkan.
Sebagai contoh, di sini saya memilih bahasa Inggris sebagai subtitle utama dan bahasa Indonesia sebagai subtitle terjemahannya. Hasilnya akan menjadi seperti ini,
Sudah menjadi 2 bahasa kan? bahasa Inggris dan bahasa Indonesia. Menarik bukan? Hal ini tentunya sangat berguna sekali bagi kalian yang sedang mempelajari bahasa asing. Lebih hebatnya lagi kita bisa melihat terjemahan dari setiap katanya lho di subtitlenya
Wahhh hebat kan! Kalian juga bisa mengatur tampilang subtitle, bahasa, dan lain sebagainya di fitur pengaturan ekstensi tersebut.
Kalau kalian masih bingung, kalian bisa tonton video tutorialnya di bawah ini!
Semoga berguna ya! Terima kasih!