Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Aplikasi Penerjemah Bahasa Asing Langsung Tanpa Harus Berpindah Aplikasi

Google Keyboard - Aplikasi Penerjemah Dari Google Otomatis
Blog Andrie.id - Aplikasi Penerjemah Otomatis Dari Google Melalui Keyboard Untuk yang Ingin Belajar Bahasa Asing dengan Mudah dan Cepat. Menguasai bahasa asing memang memiliki banyak manfaat yang luar biasa, selain untuk komunikasi dengan orang lain dari negara yang berbeda juga bisa untuk keperluan karir dalam suatu pekerjaan. 

Nah bagi Anda yang menggunakan smarphone blog andrie.id akan membagikan sebuah penerjemah otomatis dari google tanpa harus berpindah-pindah aplikasi, sehingga kamu bisa lebih leluasa belajar dan menerjemahkan teks secara cepat dan mudah.

APLIKASI PENERJEMAH TERBAIK UNTUK ANDROID dan IOS 

Biasanya untuk menerjemahkan suatu teks atau kalimat kita harus berpindah aplikasi terlebih dahulu, atau bisa dikatakan aplikasi penerjemah tersebut berada di aplikasi yang berbeda. 

Untuk menerjemahan bahasa asing tanpa harus berpindah-pindah aplikasi, Anda hanya perlu menginstall GBoard (Google Keyboard) pada smartphone yang Anda miliki. Aplikasi ini tersedia di play store (Android) ataupun app store (iOS). 

Untuk bisa menggunakan dan menerjemahkan teks, Anda harus install terlebih dahulu GBoard lalu buka aplikasi tersebut, dan selesaikan step by step pengaturan yang ada. 

Setting Google Keyboard  - Aplikasi Penerjemah Dari Google Otomatis
Pengaturan Step by step Aplikasi Gboard (1)
  • Langkah 1 : Pilih GBoard di setelan bahasa dan masukan
  • Langkah 2 : Pilih GBoard sebagai metode masukan/keyboard default Anda

Setting Google Keyboard 2 - Aplikasi Penerjemah Dari Google Otomatis
Pengaturan Step by step Aplikasi Gboard (2)
  • Langkah 3 : Setelan keyboard google (Gboard) mulai dari tampilan, jenis teks, rekomendasi widget, dan lain sebagainya. 

Jika semua sudah dilakukan, silahkan coba translate memalui google keyboard tersebut dan nanti akan terlihat hasilnya secara langsung pada aplikasi yang Anda gunakan seperti Whatsapp, Line, facebook, instagram, dan berbagai macam aplikasi lain yang nantinya menggunakan keyboard pada smartphone Anda.

Setting Google Keyboard 3 - Aplikasi Penerjemah Dari Google Otomatis
Menerjemahkan Teks ke Bahasa lain melalui Keyboard
  • Langkah 4 : Klik icon translator yang ada pada keyboard Anda 
  • Langkah 5 : Lalu klik tombol OK untuk mengaktifkan mode translate saat icon tersebut di klik
  • Langkah 6 : Ketikkan teks atau kalimat kedalam kotak yang muncul, lalu akan secara otomatis hasil translate muncul pada bilah pesan yang ada diatasnya. Untuk memilih bahasa lain dari negara lain, silahkan klik deteksi bahasa yang ada diatas kotak yang muncul. 

Hasilnya:


Bagaimana, mudah bukan? Anda tidak perlu lagi repot-repot untuk berpindah satu aplikasi ke aplikasi lain untuk menerjemahkan teks atau kalimat ke bahasa asing lagi, sekarang langsung melalui aplikasi yang Anda gunakan bisa translate secara otomatis. 

KEUNGGULAN MENGGUNAKAN GOOGLE KEYBOARD (Gboard)

  1. Hemat waktu karena tidak perlu pindah aplikasi
  2. Mudah digunakan karena menyatu dengan keyboard default
  3. Banyak Pilihan tema keyboard
  4. Banyak pilihan bahasa dan negara
  5. Banyak pilihan emoticon & GIF yang menarik
  6. Penggunaan aplikasi ringan, aman, dan terpercaya.

Selamat mencoba, semoga bermanfaat ya!