Cara Kirim BUSD dari Indodax ke Trust Wallet Tanpa Fee - Techo
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Kirim BUSD dari Indodax ke Trust Wallet Tanpa Fee

Cara Kirim BUSD dari Indodax ke Trust Wallet Tanpa Fee - Di artikel kali ini kita akan membahas sesuatu yang berhubungan dengan kripto lagi sobat. Setelah beberapa waktu lalu kita membahas bagaiamana cara deposit Indodax tanpa fee, sekarang kita akan membahas bagaimana cara kirim atau transfer BUSD dari Indodax ke Trust Wallet secara gratis atau tanpa fee sama sekali. Bagi kalian yang belum tahu BUSD sendiri adalah aset kripto berjenis stablecoin yang dikeluarkan oleh Binance yang didukung oleh mata uang USD Dollar dengan rasio 1:1 dengan USD. Sehingga nilai dari 1 BUSD adalah sama dengan 1 USD. Indodax sendiri adalah salah satu platform perdagangan aset kripto terbesar di Indonesia dengan lebih dari 3 juta anggota aktif dari seluruh Indonesia. Di dalam Indodax kalian dapat menemukan berbagai aset kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Dogecoin, hingga aset kripto yang akhir-akhir ini cukup trending, yaitu Shiba Inu. Kalian bisa menemukan dan melakukan trading beberapa aset kripto tersebut di platform Indodax. Sedangkan Trust Wallet sendiri adalah dompet digital yang bisa kalian gunakan untuk menyimpan aset-aset kripto atau juga koin micin crypto. Di dalam Trustwallet, kalian bisa melakukan swap antara aset kripto dengan coin micin crypto melalui platform seperti PancakeSwap. Mungkin bagi yang belum tahu, dompet digital ini layaknya Metamask Trustwallet dan lain sebagainya. Hanya saja sementara Trust Wallet hanya bisa ditemukan di Android dan iOS saja. Masih belum ada versi Trustwallet Chrome, Trustwallet Windows, dan lain sebagainya.

Cara Kirim BUSD dari Indodax ke Trust Wallet Tanpa Fee
Cara Kirim BUSD dari Indodax ke Trust Wallet Tanpa Fee

Oke langsung saja, di sini saya akan menunjukkan kepada kalian bagaimana cara transfer BUSD dari Indodax ke Trust Wallet tanpa fee. Yang perlu kalian siapkan adalah saldo BUSD di Indodax kalian, paling tidak 0.1 BUSD atau sekitar 1,4 ribuan Rupiah dan juga aplikasi Trust Wallet di HP kalian. Kalian bisa simak tutorialnya di bawah ini sampai habis ya.

Cara Kirim BUSD dari Indodax ke Trust Wallet Tanpa Fee

1. Tambahkan Koin BUSD di Trust Wallet Kalian

Yang pertama perlu kalian lakukan adalah tambahkan koin BUSD di Trust Wallet kalian dengan cara klik tombol pengaturan di pojok kanan atas, lalu cari BUSD (BEP20) dan aktifkan koin tersebut. 

2. Copy Address BUSD Trust Wallet Kalian

Sekarang buka kembali halaman awal Trust Wallet, lalu klik koin BUSD dan klik tombol Copy untuk meng-copy alamat atau address BUSD Trust Wallet kalian.

3. Withdraw BUSD dari Indodax

Selanjutnya buka wallet Indodax kalian, cari koin BUSD dan pilih Withdraw. Dan isikan jumlah saldo BUSD yang ingin kalian withdraw, lalu isikan address BUSD Trust Wallet kalian yang telah kalian copy tadi. Isi nama label terserah, misalnya "Trust Wallet", dan yang terakhir verifikasi melalui no HP dan email kalian.
(SAYA SARANKAN SEBAGAI PERCOBAAN AWAL, KIRIM 0.1 BUSD SAJA DULU (Sekitar 1,4 ribu Rupiah. JIKA BERHASIL, KALIAN BISA KIRIM LAGI DENGAN NOMINAL YANG LEBIH BESAR)

4. Tunggu Beberapa Menit dan Cek Kembali Trust Wallet Kalian

Tunggu beberapa menit, lalu nanti cek kembali saldo BUSD di Trust Wallet kalian, saldo akan secara otomatis bertama di Trust Wallet kalian.

Bagi kalian yang masih bingung dengan tutorial ini, kalian bisa menonton video tutorialnya di bawah ini. Terima kasih telah membaca artikel Cara Kirim BUSD dari Indodax ke Trust Wallet Tanpa Fee ini. Semoga bermanfaat.


PERINGATAN

  1. DO IT WITH YOUR OWN RISKS!
  2. Saya hanya menunjukkan tutorial transfer BUSD dari Indodax ke Trust Wallet. Segala permasalahan atau keluhan bukan tanggung jawab saya.
  3. Aset kripto merupakan investasi yang sangat beresiko, tanggung sendiri resiko investasi dari kripto.
  4. SAYA SARANKAN UNTUK TRANSFER ke Trust Wallet sebesar 0.1 BUSD saja dulu (sekitar Rp1000an) untuk menghindari resiko kesalahan atau kegagalan transfer. Jika kalian berhasil transfer 0.1 BUSD tersebut, baru kalian bisa mencoba transfer dengan nominal yang lebih besar.
Minimum transfer BUSD dari Indodax: 0.1 BUSD
Fee Transfer: 0
Perkiraan durasi transfer: Maksimal 60 menit (Jika lebih dari 60 menit saldo masih belum terkirim, silakan menghubungi pihak Indodax)