Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jelang final Nagari Taluk Cup V 2022, Laga Bintang Liga?

Jelang final nagari taluk cup v 2022, laga bintang liga? – Babak final turnamen sepakbola Nagari Taluk Cup V 2022 sudah di ambang pintu. Partai puncak yang memperebutkan tropi bergilir Wali Nagari Taluk ini akan digelar Jumat sore, 1 April 2022 di Lapangan Simpang Kulit Manis Nagari Taluk Kab. Tanah Datar, Sumatera Barat.

Tim Telabang Sakti FC (matrapendidikan.com)

Dari 16 kontestan yang berlaga di salah satu turnamen sepakbola akbar di kabupaten Luhak Nan Tuo,  kini hanya tersisa dua tim terbaik di Sumbar.

Mereka adalah Nagari Taluk FC (tuan rumah) dan Telabang Sakti FC (Sijunjung).

Di partai puncak, kedua tim harus bersaing lagi menjadi satu tim yang terbaik dalam turnamen sepakbola Nagari Taluk Cup V 2022.

Tim Nagari Taluk FC (matrapendidikan.com)

4 hal yang perlu diketahui

Ada 4 hal penting yang perlu diketahui jelang final Turnamen sepakbola Nagari Taluk Cup V 2022.

1.Parade laga para juara

PS Aroma Taram dan Dualipa FC adalah dua peserta Liga 3 Sumbar 2021/2022.

Namun kedua tim ini harus tersingkir di babak penyisihan dan perempat final.

Begitu pula PSTS Malalo, Vaksin FC, Garuda FC Piladang dan Basamo FC.

2.Laga bintang liga

Peserta turnamen Nagari Taluk Cup V 2022 kebanyakan memboyong pemain bintang di Liga 2 dan 3 Nasional dan Sumbar.

Sebutlah Rahmat Malalo, Adi Tores, Ronaldo Eko, Dadang Tri, Gitra Ajo, Yogi Andriko.

Selain di kancah liga, juga ada nama beken seperti Aldi Kemra, Guviro Zaki, Andi PU, Oki Samdilova, dan Mardiono.

3.Silaturahmi jelang Ramadhan

Grand Final turnamen Nagari Taluk Cup V 2022 merupakan ajang silaturahmi para pemain nasional dengan pemain lokal ranah Minang.

4.Penjaga gawang putra lintau

Penjaga gawang tim Nagari Taluk FC (Ridwan Sae) dan Telabang Sakti FC (Oki Samdilova), keduanya adalah putra Lintau.

Namun di partai final, keduanya harus berjuang mengamankan gawang timnya masing-masing.

Analisa jelang pertandingan

Ridwan Sae (Nagari Taluk FC) dan Oki Samdilova (Telabang Sakti FC) merupakan dua nama pemain yang mempunyai tugas sama. Menjaga gawang agar tidak sampai kebobolan!

Sepanjang perjalanan menuju final, Ridwan Sae dan Oki Samdilova sama-sama kebobolan 1 gol.

Kiper senior tim Nagari Taluk FC kebobolan 1 gol, ketika di semi final menang 2-1 atas Garuda FC Piladang. Dua partai sebelumnya gawangnya clean goals.

Sementara Oki Samdilova juga mengalami hal sama, kebobolan 1 gol saat di semi kedudukan 1-1 melawan Basamo FC sebelum berlangsung drama adu penalti.

Di bagian belakang tim Nagari Taluk ada Gitra Ajo, Afdal, Delfi dan Igo S. Sementara Telabang Sakti FC memiliki Dadang Tri, Khizan, Fandi dan Vendra sektor belakang.

Telabang Sakti FC mempunyai pemain gelandang Fajar, Guviro Zaki dan Rahmat Malalo. Sementara di front terdepan ada Andi PU, Mardiono dan Aldi Kemra.

Nagari Taluk FC mengandalkan pemain gelandang Jefri, Ronaldo Eko dan Aris W. Sedangkan pemain penyerang ada Voni F, Abang dan Adi Tores.

Jika nama-nama disebutkan di atas diturunkan sebagai eleven starter oleh Robi Satria dan Amrul Wana, pertandingan akan berlangsung seru.

Tetapi sangat logis, seandainya kedua kubu menyiapkan bintang lain dari Liga Sumbar maupun Nasional dan menurunkannya sebagai eleven starter Jumat sore.***