Cara Daftar Semrush Gratis dan Terlengkap - Techo
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Daftar Semrush Gratis dan Terlengkap

Cara Daftar Semrush Gratis dan Terlengkap

Cara Daftar Semrush Gratis dan Terlengkap - Semrush adalah salah satu tools SEO yang paling banyak digunakan saat ini. Tools ini bahkan menjadi rekomendasi oleh banyak blogger untuk menganalisa konten website agar berada di halaman pertama Google.

Semrush sendiri memberikan berbagai macam fitur yang dapat digunakan untuk menganalisa website, diantaranya seperti domain review, traffic analytics, keyword overview, backlink analytics, dan masih banyak yang lainnya.

Oh iya, Semrush menyediakan paket premium dan gratis. Dengan paket premium, kamu bisa menggunakan semua fitur yang disediakan tadi tanpa adanya pembatasan.

Sekilas Tentang Semrush

Siapa sih dalang dibalik Semrush? Semrush pertamakali didirikan oleh Oleg Shchegolev dan Dmitri Melnikov pada tahun 2008. Platform ini awalnya bernama Seodigger kemudian berubah menjadi SeoQuake pada tahun 2007.

Setelah itu, kembali terjadi rebranding dari SeoQuake menjadi SEMrush. Dan pada tahun 2020, platorm ini akhirnya mengubah nama kembali menjadi Semrush untuk meningkatkan layanan serta branding mereka.

Semrush saat ini berkantor di Boston, Massachusetts, Amerika Serikat dengan kantor cabang di berbagai negara.

Kenapa Harus Menggunakan Semrush untuk Analisa Konten?

Seperti yang saya katakan di atas, Semrush menyediakan paket lengkap untuk menghasilkan konten agar dapat page one Google. Meskipun bersifat premium, tapi kamu dapat menggunakan layanan meskipun tidak membeli paket.

Berdasarkan pengalaman, Semrush menurut saya adalah tools terbaik dengan keakuratan data yang mantap. Untuk mendaftar di platform ini, silahkan mengikuti langkah berikut.

Cara Daftar Semrush Gratis dan Terlengkap

  • Masuk ke SEMRUSH
  • Pada bagian kanan atas, pilih SIGN UP
  • Silahkan mengisi kolom email dan password > CREATE ACCOUNT

  • Cara Daftar Semrush Gratis dan Terlengkap

  • Masukkan kode verifikasi yang dikirimkan ke email > CONFIRM EMAIL

  • Cara Daftar Semrush Gratis dan Terlengkap

  • Jawab pertanyaan yang diberikan > CONTINUE
  • Pilih SKIP TRIAL
  • Pilih SKIP THIS STEP
  • Selesai.

Penutup

Kamu sekarang telah mempunyai akun di Semrush. Untuk menganalisa website atau blog, silahkan masuk ke menu beranda dan pilih Domain Overview. Di situ, kamu akan mendapatkan berbagai macam data analisis seperti authority score, domain rank, organic search traffic, backlinks.

Dan untuk melihat paket premium, silahkan memilih Pricing pada bagian menu atas. Silahkan memilih paket sesuai kebutuhan dan kondisi keuangan kamu.

Cukup sekian artikel tentang Cara Daftar Semrush Gratis dan Terlengkap ini, Terima kasih.